Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Tekan Angka Perundungan, Mahasiswa KKN Untidar Adakan Sosialisasi Anti-Bullying di MI Ma’arif Qomarul Huda Banaran

Tekan Angka Perundungan, Mahasiswa KKN Untidar Adakan Sosialisasi Anti-Bullying di MI Ma’arif Qomarul Huda Banaran

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month Kam, 29 Jan 2026

Lens IDN, Temanggung – Bullying merupakan perilaku menyimpang yang dapat terjadi sejak anak berada di sekolah dasar, baik dalam bentuk verbal seperti ejekan, penghinaan, dan ancaman, maupun tindakan fisik. Perilaku ini tidak hanya menyakiti perasaan korban, tetapi juga dapat berdampak serius, seperti menurunnya rasa percaya diri, stres berkepanjangan, hingga cedera fisik. Kasus bullying di sekolah masih menjadi perhatian serius bagi dunia pendidikan. Menyadari urgensi tersebut, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Tidar (Untidar) menyelenggarakan kegiatan sosialisasi bertema “Mencegah Bullying melalui Penguatan Pendidikan Karakter”.

Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas 4-6 MI Ma’arif Qomarul Huda di Desa Banaran, Kecamatan Tembarak, Kabupaten Temanggung.

Sosialisasi berlangsung di aula Balai Desa Banaran dengan antusias dari para siswa. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pemahaman awal bagi siswa tentang dampak negatif bullying, baik secara fisik maupun verbal.

Kegiatan sosialisasi anti-bullying ini dirancang dengan metode penyampaian yang komunikatif dan interaktif agar pesan edukasi mudah dipahami oleh siswa sekolah dasar. Mahasiswa KKN Universitas Tidar memaparkan materi secara sistematis, mulai dari definisi perundungan, pengenalan berbagai jenis bullying (fisik, verbal, sosial, hingga cyber), dampak negatif bagi korban, hingga langkah konkret bagi siswa untuk berani melaporkan tindakan perundungan kepada guru maupun orang tua.

Salah satu mahasiswa KKN mengatakan, “Pendidikan karakter harus ditanamkan sejak SD. Dengan memahami nilai-nilai kebaikan dan toleransi, kami ingin adik-adik di MI Ma’arif Qomarul Huda memahami bahwa setiap orang berhak merasa aman di sekolah. Dengan memperkuat karakter seperti kejujuran, kasih sayang, dan tanggung jawab, kita bisa menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan tanpa rasa takut.”

Atribut berupa bingkai foto bertuliskan “KKN UNTIDAR – STOP BULLYING” menjadi daya tarik bagi siswa.

Harapan dari aksi ini adalah pesan yang disampaikan tidak hanya menjadi teori, tetapi juga menjadi komitmen pribadi agar siswa tidak melakukan bullying di sekolah maupun di rumah.

Pihak MI Ma’arif Qomarul Huda menyambut positif kegiatan ini. Kegiatan dianggap relevan dalam membentuk kepribadian siswa yang berakhlak, sesuai dengan nilai-nilai pendidikan yang diamalkan di madrasah. Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan Desa Banaran, khususnya lingkungan MI Ma’arif Qomarul Huda, dapat menjadi zona bebas bullying sehingga setiap siswa dapat tumbuh dan berkembang dengan percaya diri serta saling mendukung satu sama lain.

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • IMG-20251126-WA0006

    Workshop Hipnoterapi dan Peace EFT Power di Tasikmalaya, Gaungkan Hidup Lebih Damai

    • calendar_month Ming, 17 Feb 2019
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Tasikmalaya — Upaya meningkatkan kualitas kesehatan mental dan ketenangan jiwa terus mendapat perhatian masyarakat. Salah satunya melalui kegiatan “Workshop Hipnoterapi dan Peace EFT Power: Menuju Hidup Lebih Damai” yang digelar di Fave Hotel Tasikmalaya, pada 17 Februari 2019. Kegiatan ini dipandu langsung oleh Coach Yayat Pale, seorang praktisi pengembangan diri dan terapi pikiran. […]

  • IMG-20260108-WA0045

    Pastikan Kesiapan Kelistrikan Nataru 2025/2026, PLN Nusa Daya Unit Pelaksana Sulawesi II Melakukan Gelar Peralatan dan Personel Yantek

    • calendar_month Jum, 19 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Makassar – Dalam rangka memastikan keandalan pasokan listrik selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), PLN Nusa Daya Unit Pelaksana Sulawesi II menggelar kegiatan Gelar Peralatan dan Personel Pelayanan Teknik (Yantek), sebagai bentuk kesiapsiagaan menghadapi peningkatan beban listrik dan potensi gangguan sistem. Kegiatan yang dilaksanakan di lingkungan kerja UP2D Sulselrabar ini […]

  • Wamenaker Immanuel Ebenezer Terjaring OTT KPK: Dugaan Pemerasan Sertifikasi K3 Guncang Kementerian Ketenagakerjaan

    Wamenaker Immanuel Ebenezer Terjaring OTT KPK: Dugaan Pemerasan Sertifikasi K3 Guncang Kementerian Ketenagakerjaan

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan (OTT) yang menjerat pejabat tinggi negara. Kali ini, Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer atau Noel, diamankan tim penindakan KPK karena diduga terlibat kasus pemerasan terhadap sejumlah perusahaan terkait pengurusan sertifikat Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Wakil Ketua KPK, Fitroh Rohcahyanto, membenarkan penangkapan […]

  • Apresiasi Emas Dari Pegadaian Sebagai Wujud Terima Kasih di Harpelnas 2025

    Apresiasi Emas Dari Pegadaian Sebagai Wujud Terima Kasih di Harpelnas 2025

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Setiap tanggal 4 September, Indonesia memperingati Hari Pelanggan Nasional (HarPelNas), sebuah momen penting yang selalu ditunggu dunia usaha. Peringatan ini menjadi pengingat bahwa keberhasilan dan keberlangsungan bisnis sangat bergantung pada peran serta kepercayaan pelanggan. Setiap tahunnya, HarPelNas dirayakan dengan tema yang relevan dengan perkembangan zaman. Pada tahun 2025, tema yang diusung […]

  • WhatsApp Image 2025-12-12 at 13.48.22

    PPM UNTAG Surabaya Sukses Terapkan Budidaya Maggot BSF di Benowo sebagai Solusi Pengolahan Sampah Organik Ramah Lingkungan

    • calendar_month Jum, 12 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Surabaya – Upaya mengatasi persoalan sampah organik rumah tangga di wilayah perkotaan kembali mendapat angin segar melalui Program Pengabdian Masyarakat (PPM) yang dilaksanakan mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya. Bertempat di RW 03 Rejosari, Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal, kegiatan ini berhasil mengenalkan dan menerapkan inovasi budidaya Maggot Black Soldier Fly (BSF) sebagai […]

  • Cerita Sukses AA Kadu: Dari Anak Desa Jadi Pionir Kebun Durian Percontohan Nasional

    Cerita Sukses AA Kadu: Dari Anak Desa Jadi Pionir Kebun Durian Percontohan Nasional

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Priangan Timur — Di tengah keterbatasan masa pandemi, seorang pemuda desa bernama Ariyanto berhasil membuktikan bahwa kerja keras dan visi besar mampu melahirkan perubahan. Dari lahan sederhana di Priangan Timur, ia membangun AA Kadu, kebun durian percontohan yang kini menjadi pusat edukasi, bibit unggul, sekaligus inspirasi bagi petani di Indonesia. Awalnya, Ariyanto mencoba […]

expand_less