Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Founder HAM & Associates Yogyakarta Kecam Dugaan Pengeroyokan Staf Hukumnya oleh Aparat Desa Ilath, Kabupaten Buru

Founder HAM & Associates Yogyakarta Kecam Dugaan Pengeroyokan Staf Hukumnya oleh Aparat Desa Ilath, Kabupaten Buru

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month Kam, 21 Agu 2025

Lens IDN, Yogyakarta — Kasus dugaan tindak pidana pengeroyokan kembali mencoreng citra aparatur desa. Founder sekaligus Managing Director HAM & Associates Advocate | Legal Consultant Yogyakarta, Moh. Yakub K. Salamun, S.H., M.H., mengecam keras aksi pengeroyokan yang dialami salah satu staf hukumnya, Madarudin Lapandewa, yang diduga dilakukan oleh Pj Kepala Desa Ilath, Sekretaris Desa, serta Kepala Pemuda Desa Ilath, Kabupaten Buru, Maluku.

Peristiwa tersebut terjadi pada Minggu, 17 Agustus 2025, bertepatan dengan perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di Desa Ilath. Madarudin, yang turut serta dalam acara pembacaan puisi bersama anak-anak desa, justru mendapat perlakuan tidak pantas. Bukannya diapresiasi, ia justru diduga dipukul dan dikeroyok oleh Pj Kepala Desa Ilath, Lutfi Masbait; Sekretaris Desa, Anwar Solisa; serta Kepala Pemuda, Mulmam Wailusu. Aksi kekerasan itu berlangsung dari lokasi acara hingga berlanjut ke Kantor Desa Ilath.

Tindakan Berlebihan yang Masuk Ranah Pidana

Menanggapi insiden tersebut, Moh. Yakub K. Salamun menilai perbuatan yang dilakukan aparatur desa sangat tidak pantas dan telah melampaui batas kewenangan seorang pejabat desa. “Apa yang dialami staf hukum kami jelas masuk kategori tindak pidana sebagaimana diatur dalam Pasal 170 KUHP Ayat (1) dan (2) tentang pengeroyokan,” tegasnya.

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan korban untuk segera menempuh jalur hukum. Laporan resmi pun tengah dipersiapkan di Polres Kabupaten Buru. Salamun menekankan bahwa berdasarkan alat bukti dan saksi, kasus ini lebih tepat dikategorikan sebagai tindak pidana pengeroyokan, bukan sekadar penganiayaan ringan.

Desakan Kepada Aparat Penegak Hukum dan Pemerintah Daerah

Salamun berharap Kapolres Buru beserta jajaran Reskrim dapat memproses laporan ini secara profesional dan memberikan kepastian hukum. Ia juga meminta Bupati Kabupaten Buru turun tangan memberikan sanksi tegas kepada Pj Kepala Desa Ilath beserta perangkatnya.

Menurutnya, tindakan tersebut jelas melanggar ketentuan Pasal 18 Ayat (1) dan (2) PP Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa serta UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa beserta perubahannya dalam UU Nomor 3 Tahun 2024. “Perbuatan yang dilakukan aparatur desa Ilath bukan hanya mencoreng institusi pemerintahan desa, tetapi juga melanggar hukum positif di Indonesia,” tegasnya.

Komitmen HAM & Associates

Sebagai firma hukum yang berkomitmen pada penegakan hukum dan keadilan, HAM & Associates memastikan akan mengawal kasus ini hingga tuntas. “Kami tidak akan tinggal diam ketika aparat desa menggunakan kekuasaan secara sewenang-wenang. Kami berdiri bersama korban untuk menegakkan hukum sesuai konstitusi,” tutup Salamun.

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • WhatsApp Image 2025-12-11 at 16.32.23

    Belajar Bukan Sekadar Soal Pintar, Tapi Soal Bertahan

    • calendar_month Kam, 11 Des 2025
    • account_circle Tim Redaksi
    • 0Komentar

    Lens IDN, Kolom – Sejak SD hingga SMA, kita dibentuk untuk percaya bahwa belajar adalah tentang menjadi pintar. Kita dikejar nilai bagus, ikut les tambahan, menghafal rumus, dan berkali-kali mengikuti tryout. Hidup terasa sederhana: belajar → pintar → selesai. Namun ketika masuk kuliah, pola itu berubah total. Belajar tidak lagi sekadar soal nilai, melainkan soal […]

  • LION5TUDIO Hadirkan Layanan Photobooth Modern untuk Semua Jenis Acara

    LION5TUDIO Hadirkan Layanan Photobooth Modern untuk Semua Jenis Acara

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Seiring meningkatnya tren dokumentasi acara, layanan photobooth murah menjadi salah satu pilihan populer bagi penyelenggara event. LION5TUDIO, yang berdiri sejak tahun 2001, tampil sebagai pelopor dengan menghadirkan photobooth modern yang dapat disesuaikan untuk berbagai kebutuhan. Tidak hanya menawarkan photobooth murah, LION5TUDIO juga menyediakan photobox untuk pameran, photobooth exhibition yang interaktif, hingga photobooth 180 […]

  • JKSN

    Pelantikan JKSN DIY Tegaskan Visi Besar Kemajuan Pesantren dan Persaudaraan Umat

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Sleman – Aula Pondok Pesantren Diponegoro, Sleman, pada Minggu malam (10/8/2025) menjadi saksi lahirnya kepengurusan Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) Daerah Istimewa Yogyakarta. Acara yang dihadiri ratusan kiai, gus, ning, dan penggiat pesantren ini berlangsung hangat sekaligus penuh khidmat, menjadi ajang silaturahim bersama Ketua Umum JKSN, Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim. Dalam sambutannya, […]

  • Presiden Prabowo Prihatin atas Insiden Demo 28 Agustus, Janjikan Keadilan untuk Keluarga Ojol yang Meninggal

    Presiden Prabowo Prihatin atas Insiden Demo 28 Agustus, Janjikan Keadilan untuk Keluarga Ojol yang Meninggal

    • calendar_month Sab, 30 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Bogor – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan keprihatinan mendalam terkait insiden yang terjadi dalam demonstrasi pada Kamis malam (28/08/2025). Peristiwa itu merenggut nyawa seorang pengemudi ojek online (ojol) bernama Affan Kurniawan. Pernyataan duka tersebut disampaikan langsung oleh Presiden Prabowo di kediamannya di Hambalang, Kabupaten Bogor, pada Jumat (29/08/2025). “Atas nama pribadi dan atas […]

  • Bakamla RI

    Bakamla RI Dorong Peran Blue Economy dan Perkuat Keamanan Laut

    • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta — Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) terus menegaskan perannya dalam mendukung penguatan blue economy Indonesia. Hal tersebut disampaikan oleh Wawan Gunawan dari Bakamla RI dalam sesi materi Sekolah Duta Maritim Indonesia (SDMI). Dalam pemaparannya, Wawan menjelaskan sejarah singkat Bakamla yang hadir sebagai garda terdepan menjaga keamanan laut Nusantara. Menurutnya, laut […]

  • Fathiyakan Ketua Harian PP KAMMI: Perjuangan Belum Usai, Mbak Saras Harus Tetap di DPR RI

    Fathiyakan Ketua Harian PP KAMMI: Perjuangan Belum Usai, Mbak Saras Harus Tetap di DPR RI

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Kami dari Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI) menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas langkah berani Mbak Saras yang telah menyatakan pengunduran dirinya dari kursi DPR RI. Ketua Harian Pengurus Pusat KAMMI, Fathiyakan, menuturkan bahwa keputusan tersebut merupakan sikap yang sangat jarang ditemui dalam kultur politik Indonesia, 12 September […]

expand_less