Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Satu Tahun Kabinet Prabowo-Gibran, Tiga Menteri ini Dinilai Berkinerja Terbaik

Satu Tahun Kabinet Prabowo-Gibran, Tiga Menteri ini Dinilai Berkinerja Terbaik

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month 8 jam yang lalu

Lens IDN, Jakarta – Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Iwan Setiawan, menilai ada tiga menteri dalam Kabinet Merah Putih di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto yang menunjukkan kinerja terbaik berdasarkan hasil berbagai survei publik satu tahun pemerintahan berjalan.

Menurut Iwan, secara umum tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Prabowo masih sangat positif, bahkan berada di atas 80 persen.

Namun di antara para pembantu presiden, terdapat tiga nama menteri yang konsisten menempati posisi teratas dalam persepsi publik.

“Yang pertama adalah Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. Saya kira Tito memang layak masuk dalam jajaran menteri dengan kinerja baik,” ujar Iwan Setiawan.

Iwan menjelaskan, Tito Karnavian banyak mendapat penugasan khusus dari Presiden Prabowo, termasuk mengendalikan inflasi hingga level daerah. Tugas itu menuntut kerja lintas kementerian di bidang infrastruktur, pangan, keuangan daerah, dan pengendalian inflasi.

Selain itu, Tito juga berperan penting menjaga inflasi tetap berada di kisaran 2,5 persen plus minus 1 persen. Menurut Iwan, tingkat tersebut menjadi titik keseimbangan agar produsen dan konsumen sama-sama diuntungkan.

Tito juga dinilai berhasil mendorong pelibatan pemerintah daerah dalam mendukung berbagai program unggulan Presiden Prabowo, termasuk program Makan Bergizi Gratis (MBG) dan Sekolah Rakyat.

“Pemerintah daerah memang perlu dilibatkan dalam pelaksanaan MBG di daerah. Karena mereka yang paling tahu kondisi teknis di lapangan, termasuk budaya dan pangan lokal yang sering dikonsumsi warga setempat,” ujar Iwan.

Nama kedua yang disebut Iwan adalah Menteri Keuangan Purbaya, yang baru efektif menjabat selama satu bulan namun sudah mendapat penilaian positif dari publik.

“Cukup mengejutkan karena baru dilantik, tetapi langsung memberikan warna baru di kabinet. Gaya koboinya menarik perhatian masyarakat dan menjadi pembicaraan publik,” katanya.

Menurut Iwan, langkah dan kebijakan yang diambil Purbaya dinilai memberi angin segar, karena tampil sebagai antitesis dari gaya kepemimpinan Menkeu sebelumnya, Sri Mulyani.

Sementara itu, menteri ketiga yang dinilai memiliki performa baik adalah Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya.

“Performanya memang bagus, bahkan menjadi salah satu andalan Presiden Prabowo. Selalu tampil di depan dan gercep,” ucap Iwan.

Iwan menambahkan, hasil berbagai survei yang beredar belakangan ini dapat menjadi cerminan performa kinerja para menteri di mata publik.

“Evaluasi ini juga penting bagi Presiden Prabowo dan jajaran kabinet untuk memperkuat kinerja pemerintahan ke depan,” pungkasnya.

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • PP KAMMI Desak Pemerintah Bentuk Tim Investigasi untuk Usut Dugaan Pelanggaran Aparat dan Dalang Kerusuhan Aksi Agustus 2025

    PP KAMMI Desak Pemerintah Bentuk Tim Investigasi untuk Usut Dugaan Pelanggaran Aparat dan Dalang Kerusuhan Aksi Agustus 2025

    • calendar_month Rab, 3 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI) mendesak pemerintah untuk segera membentuk tim investigasi gabungan yang melibatkan unsur masyarakat sipil terkait kerusuhan yang terjadi dalam aksi demonstrasi pada Agustus lalu. Ketua Umum PP KAMMI, M. Amri Akbar, menyampaikan bahwa kerusuhan di berbagai daerah menimbulkan keprihatinan mendalam. Menurutnya, aksi demonstrasi […]

  • Presiden Prabowo Lantik Pimpinan BP BUMN: Langkah Baru Reformasi Tata Kelola Badan Usaha Milik Negara

    Presiden Prabowo Lantik Pimpinan BP BUMN: Langkah Baru Reformasi Tata Kelola Badan Usaha Milik Negara

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto resmi melantik jajaran pimpinan Badan Pengaturan Badan Usaha Milik Negara (BP BUMN) di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (8/10/2025). Pelantikan ini menandai babak baru dalam penguatan tata kelola dan efisiensi sektor BUMN di Tanah Air. Dalam upacara yang berlangsung khidmat tersebut, Dony Oskaria dilantik sebagai Kepala BP […]

  • Masa Depan Akuntansi di Indonesia 2025

    Tantangan Ekonomi dan Masa Depan Akuntansi di Indonesia 2025

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle Devina
    • 0Komentar

    Lens IDN, Opini – Memasuki pertengahan tahun 2025, perekonomian Indonesia berada pada fase yang penuh tantangan. Gelombang ketidakpastian global, perubahan kebijakan fiskal, hingga fluktuasi nilai tukar rupiah menjadi latar belakang yang memengaruhi hampir seluruh sektor industri. Namun, di tengah riuhnya isu makroekonomi, ada satu aspek penting yang kerap terabaikan, padahal menjadi tulang punggung kepercayaan pasar […]

  • Mahfud MD Minta Polemik Ijazah Jokowi Segera Diakhiri, Ingatkan Jangan Hina Sesama

    Mahfud MD Minta Polemik Ijazah Jokowi Segera Diakhiri, Ingatkan Jangan Hina Sesama

    • calendar_month Sab, 30 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Mantan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD angkat bicara mengenai polemik ijazah Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo. Ia menegaskan bahwa persoalan tersebut sebaiknya segera dituntaskan melalui jalur hukum tanpa perlu disertai narasi yang bersifat merendahkan. “Serahkan prosesnya pada hukum, apapun hasilnya. Tidak perlu ribut-ribut lagi menurut […]

  • Fathiyakan Ketua Harian PP KAMMI: Perjuangan Belum Usai, Mbak Saras Harus Tetap di DPR RI

    Fathiyakan Ketua Harian PP KAMMI: Perjuangan Belum Usai, Mbak Saras Harus Tetap di DPR RI

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Kami dari Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI) menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas langkah berani Mbak Saras yang telah menyatakan pengunduran dirinya dari kursi DPR RI. Ketua Harian Pengurus Pusat KAMMI, Fathiyakan, menuturkan bahwa keputusan tersebut merupakan sikap yang sangat jarang ditemui dalam kultur politik Indonesia, 12 September […]

  • Ahmad Sahroni,

    Rapat Komisi III DPR Memanas, Ahmad Sahroni Kritik Keras Metode OTT KPK

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Suasana rapat kerja antara Komisi III DPR dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berlangsung panas setelah Wakil Ketua Komisi III, Ahmad Sahroni, melontarkan kritik tajam terhadap praktik Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang selama ini menjadi andalan lembaga antirasuah tersebut. Dalam rapat yang dipimpin Ketua KPK Setyo Budianto, Sahroni mempersoalkan definisi dan teknis pelaksanaan […]

expand_less