Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Entertainment » Agnes Arabella Ungkap Rasa Sakit di “Luka Yang Sama”

Agnes Arabella Ungkap Rasa Sakit di “Luka Yang Sama”

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month Sab, 22 Nov 2025

Lens IDN, Entertainment – Agnes Arabella merilis single terbaru “Luka Yang Sama” pada 21 November 2025. Lagu pop melankolis ini diproduseri dan dikomposeri oleh Dendi Dharmawan. Bercerita tentang seseorang yang terus mencoba memaafkan namun kembali tersakiti di titik yang sama, “Luka Yang Sama” hadir dengan aransemen intim dan lirik yang relatable. Sudah tersedia di seluruh platform musik digital.

Agnes Arabella adalah penyanyi pop asal Jakarta yang mulai membangun perjalanan musiknya sejak 2025. Dengan karakter vokal yang kuat dan cara bernyanyi yang penuh perasaan, Agnes berusaha menghadirkan karya yang jujur dan dekat dengan keseharian pendengarnya.

Sebelum merilis musiknya sendiri, Agnes sempat muncul di ajang pencarian bakat seperti Lucky Voice (SCTV) dan Indonesian Idol, pengalaman yang menjadi langkah awalnya untuk belajar dan berkembang di dunia musik. Namanya mulai dilirik setelah video cover lagu Mahalini — “Untuk Yang Bersama Nya” mendapat perhatian di TikTok. Banyak netizen memberi respons positif, bahkan Mahalini sendiri sempat meninggalkan komentar di video tersebut—sebuah momen kecil namun berarti bagi perjalanan Agnes sebagai artis baru.

Masih berada di tahap awal karier, Agnes Arabella terus belajar, bereksperimen, dan berharap musiknya bisa menemani orang-orang yang merasakan cerita yang sama.

Agnes Arabella menyanyikan kisah perasaan yang pernah kita sembunyikan: memaafkan, berharap, lalu kembali dihancurkan.,

“bertahan sendiri menikmati luka yang datang berulang…”

Kalau hatimu pernah patah di tempat yang sama, lagu ini untukmu.

Media Sosial:

Instagram: @agnesarabella

TikTok: happineszsz (Agnes Arabella)

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sampoerna University

    Dari Dana Pemerintah ke Dampak Nyata: Sampoerna University & Masyarakat Pancoran Wujudkan Ekonomi Mandiri

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta- Balai Pertemuan Kelurahan Pancoran pada 30 Juli 2025 menjadi saksi lahirnya gelombang perubahan. Di ruang yang dipenuhi antusiasme warga, Sampoerna University bersama pemerintah kelurahan dan berbagai instansi terkait menggelar urung rembuk – forum dialog terbuka yang mempertemukan pelaku UMKM dan anggota Pokdatan Lele Pancoran. Sebanyak 30 peserta hadir, tak sekadar mendengarkan, tetapi […]

  • DPD IPHI 1987 DIY

    DPD IPHI 1987 DIY Gelar Penyuluhan Hukum di SDN Depok 2

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Yogyakarta – Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Penasehat Hukum Indonesia (DPD IPHI 1987) Daerah Istimewa Yogyakarta kembali menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan lingkungan pendidikan yang aman dan ramah anak melalui kegiatan penyuluhan hukum bertema “Pencegahan Tindak Kekerasan dan Bullying” yang diselenggarakan di SDN Depok 2. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu 29 Juli 2025, di SDN […]

  • Dibalik Cita-Cita Re-Kemerdekaan

    Dibalik Cita-Cita Re-Kemerdekaan

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle Ach. Nurul Luthfi
    • 0Komentar

    Lens IDN, Opini – Indonesia baru saja merayakan kemerdekaannya yang ke-80 tahun, di mana seharusnya dijadikan momen refleksi mendalam bagi negara untuk sebuah kemakmuran rakyatnya, bukan hanya sekadar perayaan seremonial. Di tengah kemeriahan upacara dan retorika patriotisme, muncul pertanyaan krusial, apakah Indonesia hari ini benar-benar sudah merdeka? Apakah kemerdekaan sudah dinikmati secara keseluruah masyarakat Indonesia? […]

  • IMG_20251205_135914

    Polemik “Taubat” Cak Imin dan Bahlil Warnai Hiruk Pikuk Politik di Tengah Bencana

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta— Di saat pemerintah dan masyarakat tengah fokus pada penanganan berbagai bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia, jagat politik nasional justru diwarnai polemik antara dua tokoh penting partai politik, yakni Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, dan Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia. Polemik tersebut […]

  • WhatsApp Image 2026-01-11 at 17.38.31

    Refleksi Kritis Gerakan Eksklusif Atas Nama Madura sebagai Upaya Melawan Stigma dan Penunggangan Modal di Ruang Publik

    • calendar_month Ming, 11 Jan 2026
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Menguatnya peran organisasi masyarakat (ormas) berbasis identitas lokal di ruang publik kembali menjadi sorotan dan perbincangan. Fenomena tersebut tidak hanya memunculkan solidaritas komunal, tetapi juga berpotensi melahirkan konflik horizontal dan stigma sosial ketika identitas digunakan secara eksklusif dan instrumental. Isu itu menjadi pokok bahasan dalam Seminar Nasional bertajuk “Ormas, Identitas Lokal […]

  • WhatsApp Image 2025-12-23 at 12.10.06

    BSM Rental Surabaya untuk Produksi Konten yang Lebih Efisien Saat Produksi Butuh Kualitas, Fleksibilitas Jadi Kunci

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Surabaya – Di dunia kreatif, kebutuhan produksi bisa berubah cepat: hari ini butuh setup sederhana, besok harus naik level untuk campaign atau dokumentasi event. Karena itu, banyak tim memilih sewa alat kreatif sebagai cara yang lebih fleksibel dengan kualitas tetap terjaga dan biaya tetap terkendali. Kabar baik untuk Surabaya: BSM Rental kini hadir […]

expand_less