Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » PB PMII Bidang OKP Sambut Hari Sumpah Pemuda: Refleksi Satu Tahun Kepemimpinan Prabowo–Gibran

PB PMII Bidang OKP Sambut Hari Sumpah Pemuda: Refleksi Satu Tahun Kepemimpinan Prabowo–Gibran

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month Sen, 13 Okt 2025

Lens IDN, Jakarta – Peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini menjadi momentum penting bagi bangsa Indonesia untuk meneguhkan kembali semangat persatuan, kolaborasi, dan pengabdian bagi kemajuan negeri. Dalam semangat itu, Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) melalui Bidang OKP Akhmad Faizin menegaskan pentingnya melakukan refleksi terhadap arah dan kinerja pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang kini telah memasuki satu tahun masa kepemimpinannya.

Bidang OKP PB PMII, Akhmad Faizin, menyampaikan bahwa dalam satu tahun terakhir, pemerintahan Prabowo–Gibran telah menggulirkan sejumlah program prioritas yang terangkum dalam Asta Cita. Di antaranya percepatan pembangunan infrastruktur berkelanjutan, penguatan pertahanan nasional, serta komitmen melanjutkan hilirisasi industri sebagai upaya memperkuat kedaulatan ekonomi nasional.

Selain itu, program di sektor sosial seperti ketahanan pangan, perlindungan sosial, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat juga menjadi langkah yang patut di evaluasi sebagai bentuk kecintaan kita dalam keberlanjutan visi pembangunan nasional.

Namun, Faizin menekankan bahwa berbagai persoalan fundamental masih perlu mendapat perhatian serius dari pemerintah. “Kita melihat belum ada terobosan signifikan dalam penanganan ketimpangan ekonomi antarwilayah, serta masih lemahnya penciptaan lapangan kerja yang layak bagi generasi muda. Pemerintah juga perlu memperkuat transparansi dan akuntabilitas kebijakan publik agar tidak terjebak pada politik simbolik dan proyek populis semata,” ujarnya.

Bidang OKP  PB PMII menilai, dalam satu tahun masa kepemimpinan Prabowo–Gibran, arah pembangunan nasional perlu lebih menegaskan keberpihakan pada rakyat kecil, petani, nelayan, dan pekerja informal yang menjadi fondasi ekonomi rakyat. Selain itu, ruang partisipasi generasi muda harus dibuka lebih luas tidak hanya sebagai objek penerima kebijakan, tetapi sebagai mitra strategis dalam perencanaan dan evaluasi pembangunan nasional.

“Semangat Sumpah Pemuda 1928 adalah semangat lintas golongan dan gagasan yang melahirkan persatuan ide dan tindakan untuk kemerdekaan bangsa. Di masa kini, semangat itu harus kita hidupkan kembali dalam bentuk partisipasi kritis dan kolaboratif untuk memastikan kepemimpinan nasional berjalan dengan arah yang demokratis, transparan, dan berpihak pada masa depan generasi muda,” tambah Faizin.

Bidang OKP PB PMII juga menyerukan agar pemerintah tidak alergi terhadap kritik publik, karena kritik yang konstruktif merupakan bentuk cinta terhadap bangsa. Pemerintah dituntut untuk lebih membuka ruang dialog dengan kalangan mahasiswa, akademisi, dan organisasi masyarakat sipil dalam merumuskan kebijakan yang menyentuh kebutuhan rakyat secara nyata.

“Momentum Sumpah Pemuda tahun ini harus menjadi cermin untuk mengevaluasi apakah kepemimpinan nasional benar-benar menghadirkan keadilan sosial dan membuka masa depan yang layak bagi anak muda Indonesia. Kami mengajak seluruh elemen bangsa untuk menjaga semangat persatuan dalam keberagaman, sembari terus mengawal jalannya pemerintahan dengan semangat optimis dan kritis,” pungkasnya.

Satu Nusa, Satu Bangsa, Satu Bahasa Indonesia

Mari jadikan Hari Sumpah Pemuda bukan sekadar seremonial, tetapi sebagai refleksi bersama untuk memastikan bahwa arah pembangunan bangsa benar-benar berpihak pada masa depan generasi muda dan kemajuan Indonesia.

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • IMG-20251120-WA0001

    Dari Aceh ke Senayan: Keberanian T.A. Khalid Dapat Apresiasi Tinggi dari Masyarakat

    • calendar_month Kam, 20 Nov 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Di tengah hiruk pikuk politik nasional, satu suara dari Aceh menggema kuat di gedung Parlemen. Suara itu milik T.A. Khalid, anggota DPR RI yang keberaniannya belakangan ini menjadi sorotan masyarakat Aceh. Dengan ketegasan yang elegan dan keberanian yang jarang muncul di Senayan, ia kembali mengangkat isu-isu fundamental terkait MoU Helsinki dan […]

  • Nuno Espirito Santo Kritik Lambannya Rekrutmen Pemain Nottingham Forest Jelang Hadapi Brentford

    Nuno Espirito Santo Kritik Lambannya Rekrutmen Pemain Nottingham Forest Jelang Hadapi Brentford

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Nottingham Forest telah merekrut empat pemain baru pada bursa transfer musim panas ini, namun pelatih Nuno Espirito Santo menilai klub seharusnya bergerak lebih cepat dalam mendatangkan tambahan amunisi sebelum Liga Inggris 2025/26 dimulai. Jelang laga pembuka melawan Brentford di City Ground pada Minggu (24/8), Nuno mengungkapkan rasa khawatirnya terhadap lambatnya proses […]

  • Kemhan RI

    Kemhan RI Bangun Rumah Apung dan Panggung di Muara Angke, Wujudkan Makna Sejati Kemerdekaan untuk Semua

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Dalam momentum peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI menegaskan bahwa kemerdekaan tidak hanya berarti bebas dari penjajahan, tetapi juga menjamin hak setiap warga negara untuk hidup aman, layak, dan penuh harapan. Semangat “Merdeka untuk Semua” menjadi pesan penting bahwa seluruh rakyat, termasuk masyarakat pesisir yang rentan, berhak mendapatkan […]

  • Antoine Semenyo

    Premier League Investigasi Dugaan Rasisme Terhadap Antoine Semenyo, Laga Sempat Dihentikan

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Premier League resmi mengonfirmasi akan membuka investigasi mendalam terkait dugaan insiden rasisme yang dialami pemain Bournemouth, Antoine Semenyo, dalam laga pekan terbaru kompetisi kasta tertinggi Liga Inggris. Insiden tersebut terjadi pada menit ke-30 ketika wasit Anthony Taylor menghentikan jalannya pertandingan. Mengikuti protokol resmi anti-diskriminasi Premier League, Taylor memanggil kapten serta manajer […]

  • WhatsApp Image 2025-12-14 at 19.32.20

    Mahasiswa UPN Veteran Jatim Gaungkan Modernisasi Beragama di CFD Taman Bungkul Surabaya

    • calendar_month Ming, 14 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Surabaya — Mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur dari Kelompok 4 kelas G746 melaksanakan aksi nyata bertema Modernisasi Beragama di kawasan Car Free Day (CFD) Taman Bungkul Surabaya, pada 7 Desember 2025. Kegiatan ini merupakan tugas mata kuliah Pendidikan Agama yang diampu oleh Rohmatul Faizah, S.Pd.I., M.Pd.I., dan bertujuan mengajak masyarakat memahami pentingnya toleransi […]

  • IMG_5051

    Gandeng Jerricoev, Amabelle Perkuat Identitas dengan EP “North”: Cerminan Batin yang Intim dan Personal

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Entertainment – Penyanyi pendatang baru, Amabelle, secara resmi merilis Extended Play (EP) terbarunya yang bertajuk “North” pada tanggal 10 Desember 2025. Karya ini hadir sebagai rangkuman perjalanan emosional dari luka menuju penyembuhan. Bernaung di bawah Bluemoon Records , “North” menawarkan sentuhan folk pop British yang khas—hangat, minimalis, dan sinematik—menciptakan pengalaman mendengarkan yang intim […]

expand_less