Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Business » Pegadaian Pastikan Ketersediaan Emas Aman, Pegadaian Kanwil IX Tegaskan Komitmen Layanan

Pegadaian Pastikan Ketersediaan Emas Aman, Pegadaian Kanwil IX Tegaskan Komitmen Layanan

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month Sen, 22 Sep 2025

Lens IDN, Jakarta – Di tengah tren persediaan emas global yang mulai mengetat akibat lonjakan permintaan, PT Pegadaian menegaskan bahwa kebutuhan emas untuk mendukung bisnis Bullion Bank tetap aman dan terkendali. Hal ini sekaligus meluruskan berbagai pemberitaan negatif terkait isu keterbatasan pasokan emas di pasar domestik.

Head of Bullion Business Division Pegadaian, Kadek Eva Suputra, menjelaskan bahwa salah satu alasan pendirian Bank Emas di Indonesia adalah tingginya jumlah idle gold di dalam negeri, yang mencapai sekitar 1.800 ton. Selain itu, Indonesia merupakan produsen emas terbesar ke-8 dunia sehingga peluang penyerapan emas domestik masih terbuka lebar.

“Kami memiliki produk baru yakni setor emas fisik, sebagai salah satu cara menyerap emas dari masyarakat. Jika sebelumnya nasabah hanya bisa top up tabungan emas dengan uang tunai, kini mereka bisa menggunakan emas fisik,” jelas Kadek kepada media.

Hingga saat ini, minat masyarakat terhadap produk deposito emas Pegadaian terbilang tinggi. Total deposito emas mencapai 1,3 ton, sementara tabungan emas sudah terkumpul sebanyak 13,8 ton.

“Dengan berbagai kerja sama tersebut, ditambah dukungan Galeri 24, ketersediaan emas bagi Pegadaian bukan menjadi isu. Kami optimistis target emas kelolaan sebesar 28 ton hingga akhir 2025 dapat tercapai melalui optimalisasi layanan deposito, perdagangan, pembiayaan, dan penitipan emas,” tambah Kadek.

Menanggapi isu yang sempat beredar di publik, Pegadaian Kantor Wilayah IX menegaskan bahwa seluruh cabang di wilayah kerja yang meliputi Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Provinsi Banten tetap beroperasi normal dan memberikan layanan terbaik bagi masyarakat.

“Isu keterbatasan emas tidak memengaruhi layanan di wilayah kami. Seluruh nasabah tetap bisa melakukan transaksi tabungan emas, deposito emas, maupun produk emas lainnya dengan aman dan lancar. Kami berkomitmen menghadirkan layanan yang transparan, terpercaya, serta bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat,” ujar Pimpinan Pegadaian Kantor Wilayah IX, Rinny Amelia Hadjoh.

Pegadaian Kanwil IX terus memperkuat literasi keuangan dan edukasi mengenai investasi emas di berbagai komunitas dan lembaga, sebagai upaya menjaga kepercayaan masyarakat sekaligus mendorong partisipasi aktif dalam pemanfaatan produk emas Pegadaian.

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • fdh

    Mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur Program Studi S1-Pariwisata, Menyelenggarakan Workshop Perfume sebagai Sarana Edukasi Kreatif dan Pengembangan Soft Skill

    • calendar_month Kam, 25 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Surabaya— Sebagai bentuk implementasi pembelajaran pada mata kuliah MICE 2, Mahasiswa Program Studi Pariwisata Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur,  telah berhasil menyelenggarakan kegiatan Workshop Perfume dengan tema “Create Your Signature” pada Sabtu, 06 Desember 2025 bertempat di BM Coffee Merr Surabaya. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mahasiswa dalam mengembangkan kreativitas dan […]

  • LION5TUDIO Hadirkan Layanan Photobooth Modern untuk Semua Jenis Acara

    LION5TUDIO Hadirkan Layanan Photobooth Modern untuk Semua Jenis Acara

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Seiring meningkatnya tren dokumentasi acara, layanan photobooth murah menjadi salah satu pilihan populer bagi penyelenggara event. LION5TUDIO, yang berdiri sejak tahun 2001, tampil sebagai pelopor dengan menghadirkan photobooth modern yang dapat disesuaikan untuk berbagai kebutuhan. Tidak hanya menawarkan photobooth murah, LION5TUDIO juga menyediakan photobox untuk pameran, photobooth exhibition yang interaktif, hingga photobooth 180 […]

  • Tim Business Service Telkom Jatim Timur Tampilkan Produk Digital di Agenda Kunjungan Wakil Menteri BUMN di Sidoarjo

    Tim Business Service Telkom Jatim Timur Tampilkan Produk Digital di Agenda Kunjungan Wakil Menteri BUMN di Sidoarjo

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Sidoarjo – Tim Business Service Witel Jatim Timur turut berpartisipasi dalam agenda Kunjungan Wakil Menteri BUMN di Kabupaten Sidoarjo yang diselenggarakan dalam rangka Pelatihan Pembuatan Proposal Bisnis Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) Kabupaten Sidoarjo pada Selasa, (9/9). Dalam kesempatan tersebut, Tim Business Service Witel Jatim Timur membuka stan booth yang menghadirkan berbagai […]

  • Taufiq Guntur

    Inflasi Tak Selalu Negatif, Taufik Guntur Nilai Kenaikan Harga Bisa Dorong Pembangunan

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Sukabumi – Menanggapi rilis terbaru Badan Pusat Statistik (BPS) yang mencatat kenaikan inflasi di Kota Sukabumi, Anggota DPRD Kota Sukabumi dari Fraksi Partai NasDem, Taufik Muhammad Guntur (Taufiq Guntur), memberikan pandangan bahwa inflasi tidak selalu berdampak negatif bagi perekonomian. “Sering kali publik memandang inflasi sebagai hal yang buruk, padahal dalam batas yang wajar, […]

  • Garnacho Selebrasi Berlebihan, Kesalahan di Akhir Laga Bikin Brentford Samakan Kedudukan

    Garnacho Selebrasi Berlebihan, Kesalahan di Akhir Laga Bikin Brentford Samakan Kedudukan

    • calendar_month Ming, 14 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Alejandro Garnacho sempat menjadi sorotan setelah melakukan selebrasi penuh emosi di depan suporter Chelsea, seakan Chelsea telah mengunci kemenangan. Namun, momen euforia itu berbalik menjadi sorotan negatif ketika sang winger asal Argentina justru melakukan kesalahan krusial di menit-menit akhir pertandingan. Dalam laga sengit Premier League melawan Brentford, Garnacho tampak begitu percaya […]

  • 4519IMG-20251224-WA0028

    Presiden Saksikan Penyerahan Laporan Satgas PKH 2025, Negara Selamatkan Rp6,6 Triliun dan Kuasai Kembali 4 Juta Hektare Hutan

    • calendar_month Kam, 25 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta — Presiden Prabowo Subianto menyaksikan secara langsung penyerahan laporan capaian kinerja Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH) dan penyelamatan keuangan negara tahun 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Utama Kompleks Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Jakarta, Rabu (24/12/2025), sebagai bagian dari penguatan penegakan hukum dan pengamanan aset negara di sektor kehutanan serta […]

expand_less