Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » KPID DKI Jakarta Perkuat Koordinasi Kelembagaan Melalui Kunjungan Resmi ke KPI Pusat

KPID DKI Jakarta Perkuat Koordinasi Kelembagaan Melalui Kunjungan Resmi ke KPI Pusat

  • account_circle Azkatia
  • calendar_month Sab, 11 Okt 2025

Lens IDN, Jakarta — Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan memperkuat koordinasi kelembagaan di bidang penyiaran, Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi DKI Jakarta melakukan kunjungan resmi ke kantor Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat pada Jumat (10/10/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Tenaga Ahli KPID DKI Jakarta serta sejumlah mahasiswa magang dari berbagai perguruan tinggi yang tengah menjalani program magang di lembaga tersebut. Kunjungan tersebut menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara lembaga penyiaran daerah dan pusat, khususnya dalam hal pengawasan dan peningkatan kualitas isi siaran.

Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Guntur, perwakilan KPI Pusat, yang menyambut baik kedatangan rombongan KPID DKI Jakarta. Ia menekankan pentingnya komunikasi dan koordinasi antarlembaga penyiaran untuk memastikan standar etika dan kualitas siaran tetap terjaga di seluruh wilayah Indonesia.

Selanjutnya, H. M. Tohirudin, Koordinator Tenaga Ahli Isi Siaran KPID DKI Jakarta, memperkenalkan para Tenaga Ahli KPID Jakarta beserta tugas dan tanggung jawabnya. Dalam kesempatan yang sama, ia juga memperkenalkan para mahasiswa magang yang turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan lembaga tersebut.

“Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kelembagaan antara KPID Jakarta dan KPI Pusat. Saat ini, KPID DKI Jakarta juga tengah berada pada masa transisi kepengurusan, sehingga perlu memperkuat pemahaman mengenai mekanisme kerja, sistem pengawasan siaran, dan kebijakan penyiaran yang berlaku,” ujar Tohirudin.

Menurutnya, kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga wadah untuk berbagi pengalaman dan memperluas wawasan mengenai praktik pengawasan penyiaran yang efektif.

“Kami berharap dapat memperoleh banyak ilmu dan pengalaman langsung dari para tenaga profesional di KPI Pusat. Sinergi ini penting untuk menjaga integritas dan profesionalisme dalam setiap aspek pengawasan siaran di wilayah DKI Jakarta,” tambahnya.

Di penghujung kegiatan, rombongan KPID DKI Jakarta berkesempatan mengunjungi ruang kerja KPI Pusat. Dalam kunjungan tersebut, para peserta diajak melihat secara langsung proses kerja lembaga, mulai dari mekanisme pemantauan isi siaran hingga sistem penanganan aduan masyarakat.

KPID DKI Jakarta menilai bahwa kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat hubungan kelembagaan dan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang penyiaran. Diharapkan, hasil dari kunjungan ini dapat mendorong terciptanya sinergi yang lebih solid antara KPI Pusat dan KPID di daerah, demi mewujudkan penyiaran yang sehat, beretika, dan bermanfaat bagi publik.

  • Penulis: Azkatia

Rekomendasi Untuk Anda

  • WhatsApp Image 2025-12-23 at 12.10.06

    BSM Rental Surabaya untuk Produksi Konten yang Lebih Efisien Saat Produksi Butuh Kualitas, Fleksibilitas Jadi Kunci

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Surabaya – Di dunia kreatif, kebutuhan produksi bisa berubah cepat: hari ini butuh setup sederhana, besok harus naik level untuk campaign atau dokumentasi event. Karena itu, banyak tim memilih sewa alat kreatif sebagai cara yang lebih fleksibel dengan kualitas tetap terjaga dan biaya tetap terkendali. Kabar baik untuk Surabaya: BSM Rental kini hadir […]

  • IMG-20251110-WA0000

    Tujuh Nelayan Kangean Ditangkap Usai Tolak Survei Migas: Aliansi Nelayan Desak Pemerintah Hentikan Eksplorasi

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Kangean — Ketegangan kembali memuncak di perairan Kepulauan Kangean setelah tujuh nelayan setempat ditangkap pada Selasa, 4 November 2025, ketika berupaya mengusir kapal survei seismik 3D yang diduga beroperasi tanpa izin berlaku. Kasus ini memicu desakan keras dari Aliansi Nelayan Kangean agar pemerintah pusat dan daerah menghentikan seluruh aktivitas eksplorasi migas di wilayah […]

  • WhatsApp Image 2025-11-28 at 10.09.56

    Habib Aboe Apresiasi Korlantas Polri, Tekankan Pendekatan Humanis Jelang Nataru 2025–2026

    • calendar_month Jum, 28 Nov 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta — Anggota Komisi III DPR RI, Habib Aboe Bakar Alhabsyi, memberikan apresiasi terhadap kinerja Direktorat Lalu Lintas Polri dalam menghadapi tantangan pelayanan publik, khususnya menjelang arus Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025–2026. Ia menegaskan bahwa keberhasilan kebijakan lalu lintas harus diukur dari implementasi nyata di lapangan, bukan semata paparan konsep di forum […]

  • Revolusi Pesawat Kertas: BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Simbolik Tolak Lupa dan Tuntut Keadilan HAM

    Revolusi Pesawat Kertas: BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Simbolik Tolak Lupa dan Tuntut Keadilan HAM

    • calendar_month Sab, 27 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Yogyakarta – Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar aksi simbolik bertajuk “Revolusi Pesawat Kertas” di Alun-alun Kidul, Jumat malam (26/9). Aksi ini digelar dalam rangka memperingati September Hitam sekaligus menyerukan agar sejarah kelam bangsa dan luka korban pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) tidak dilupakan begitu […]

  • Mees Hilgers

    Anco Jansen Ungkap Alasan Mees Hilgers Sulit Dilirik Klub Eropa Usai Pilih Paspor Indonesia

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Jakarta – Mantan pemain PSM Makassar, Anco Jansen, menilai keputusan Mees Hilgers memilih paspor Indonesia menjadi salah satu faktor yang membuat sang bek kesulitan menarik minat klub Eropa pada bursa transfer musim panas 2025. Menurut Jansen, status kewarganegaraan baru Hilgers berdampak langsung terhadap peluang kariernya di Eropa. Dengan paspor Indonesia, bek berusia 24 […]

  • Kekuasaan Bukan untuk Menindas, Tapi Menjaga Martabat Rakyat

    Kekuasaan Bukan untuk Menindas, Tapi Menjaga Martabat Rakyat

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • account_circle Azkatia
    • 0Komentar

    Lens IDN, Opini – Dalam negara demokratis, kekuasaan idealnya digunakan untuk melayani rakyat, bukan sebaliknya. Fungsi utama kekuasaan adalah menjamin keadilan, melindungi hak-hak dasar warga negara, serta menjaga martabat kemanusiaan. Namun dalam praktiknya, kekuasaan sering kali menyimpang dari prinsip-prinsip tersebut. terutama ketika kritik rakyat dianggap sebagai ancaman terhadap stabilitas negara. Tragedi demonstrasi yang terjadi pada […]

expand_less